Ini 3 Kantor Hukum dengan Komitmen Pro Bono Tertinggi
Pro Bono Awards 2023

Ini 3 Kantor Hukum dengan Komitmen Pro Bono Tertinggi

Penghargaan pada nominasi ini dibagi atas tiga sub kategori yaitu kurang dari 11 fee earners, 11 hingga 30 fee earners, dan lebih dari 30 fee earners.

Willa Wahyuni
Bacaan 4 Menit
Founding Partner Margono-Surya and Partners Law Firm, David Surya (kanan atas) dan Managing Partner SIP Law Firm, Zubaidah Jufri (bawah). Foto: RES
Founding Partner Margono-Surya and Partners Law Firm, David Surya (kanan atas) dan Managing Partner SIP Law Firm, Zubaidah Jufri (bawah). Foto: RES

Hukumonline kembali menggelar ajang penghargaan bagi advokat atau kantor hukum yang melakukan kegiatan Pro Bono atau pemberian bantuan hukum secara cuma-cuma. Gelaran Indonesia Pro Bono Awards yang telah diadakan sejak 2018 silam, bertransformasi menjadi wadah edukasi akan pentingnya kerja Pro Bono bagi peningkatan kualitas penegakan hukum di Indonesia, terutama dalam menegakkan hak-hak kewargaan masyarakat ekonomi bawah di hadapan hukum.

Pada perhelatan yang keenam kalinya ini, Hukumonline Pro Bono Awards 2023 diharapkan dapat menumbuhkan kompetisi dari profesi advokat sebagai penyedia jasa bantuan hukum dalam memberikan jasa hukum secara Pro Bono.

Indonesia Pro Bono Awards kali ini memiliki 5 nominasi yang dianugerahkan. Salah satunya adalah Hukumonline Award for Law Firms with Highest Commitment to Pro Bono Work. Kategori penghargaan ini menitikberatkan pada jumlah layanan Pro Bono yang diberikan oleh kantor hukum dalam rentang waktu 1 September 2022 sampai 31 Oktober 2023 kepada masyarakat yang tidak mampu.

Baca juga:

Layanan Pro Bono yang dimaksud sebagaimana yang dijelaskan dalam UU No.18 Tahun 2003 tentang Advokat, Pasal 22 ayat 1 yang mengatur bahwa advokat wajib memberikan bantuan hukum secara cuma-cuma kepada pencari keadilan yang tidak mampu. Sebagaimana dalam panduan Probono yang diterbitkan oleh Hukumonline yang bekerja sama, masyarakat tidak mampu dalam hal ini adalah kelompok masyarakat yang tidak memiliki akses hukum karena keterbatasan ekonomi dan sosial-politik.

Kategori pemeringkatan ini dipisahkan berdasarkan pada tiga kelompok jumlah fee earners yang terdiri dari partner, associate, of counsel dan advokat asing, yaitu kurang dari 11 fee earners, 11 sampai 30 fee earners dan lebih dari 30 fee earners.

Hukumonline.com

Berdasarkan pada hasil pengolahan data yang diterima, ditetapkan kantor pengacara David & Partners sebagai pemenang dalam sub kategori kurang dari 11 fee earners. Kemudian dalam sub kategori 11 sampai 30 fee earners diraih oleh Margono-Surya and Partners Law Firm, dan sub kategori lebih dari 30 fee earners diraih oleh SIP Law Firm.

Tags:

Berita Terkait