Kaleidoskop Hukum: Periode Januari - Maret 2015
Utama

Kaleidoskop Hukum: Periode Januari - Maret 2015

Konflik Polri dan KPK mendominasi peristiwa hukum di Tanah Air. PSHK, IJSL, dan Hukumonline sukses mengadakan acara debat Caketum PERADI.

M. AGUS YOZAMI
Bacaan 2 Menit
Beberapa peristiwa hukum di bulan Januari - Maret 2015. Foto: RES
Beberapa peristiwa hukum di bulan Januari - Maret 2015. Foto: RES
Awal Januari 2015, perhatian publik masih tertuju pada kecelakaan penerbangan AirAsia yang terjadi di penghujung Desember 2014. Buntut dari kasus ini, OJK memanggil sejumlah perusahaan asuransi terkait hak-hak korban.

Berita mengenai calon Kapolri turut mengundang perhatian publik di Januari. Salah satu calon adalah Komjen Pol Budi Gunawan, mantan ajudan Megawati Soekarnoputri saat menjabat sebagai presiden. Beragam pendapat tentang sosok Budi Gunawan bermunculan. Ada yang mendukung dan menolak.

Penetapan tersangka korupsi Budi Gunawan oleh KPK berbuntut konflik antar dua lembaga. Pada awal Februari, beredar kabar semua pimpinan KPK ‘dibidik’ Polri menjadi tersangka. Kasus-kasus yang menjerat para pimpinan KPK itu beberapa diantaranya adalah kasus-kasus yang pernah dilaporkan ke Bareskrim. Konflik dua lembaga ini kembali terjadi.

Di bulan yang sama, DPR menyetujui 159 RUU masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) tahun 2015-2019. Dari jumlah itu, disepakati terdapat 37 RUU yang menjadi Prolegnas prioritas tahun 2015. Seluruh RUU Prolegnas prioritas tersebut merupakan usulan dari DPR, Pemerintah dan DPD.    

Perseteruan antara KPK dan Polri semakin memanas ketika pada pertengahan Februari, hakim tunggal PN Jaksel Sarpin Rizaldi mengabulkan sebagian praperadilan Budi Gunawan dan menyatakan penetapan tersangka Budi Gunawan oleh KPK tidak sah. Namun, putusan Sarpin menuai polemik di masyarakat, bahkan dia sempat dilaporkan ke Bawas MA. 

Di akhir Februari Jokowi melantik Taufiqurrahman Ruki, Indiyanto Seno Adji, dan Johan Budi SP sebagai Plt pimpinan KPK. Hal ini dikarenakan dua pimpinan KPK ditetapkan tersangka oleh Polri.  

Memasuki Maret, konflik internal Partai Golkar menjadi perhatian publik. Kisruh ini disebabkan adanya dua kepemimpinan di partai, yaitu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono. Pada pertengahan Maret, acara debat caketum PERADI yang diprakarsai PSHK, Indonesia Jentera School of Law (IJSL), dan Hukumonline sukses terlaksana. Masing-masing kandidat secara bergiliran menyampaikan visi, misi, dan program mereka.

Akhir Maret, Munas PERADI yang berlangsung di Makassar, Sulawesi Selatan, gagal memberikan hasil positif. Satu pihak menyatakan Munas ditunda tiga hingga enam bulan, pihak lain mengklaim telah terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum DPN PERADI, pihak lainnya lagi membentuk caretaker. Akibat situasi ini, banyak yang menilai PERADI diambang perpecahan. 

Berikut rangkuman peristiwa hukum periode Januari–Maret 2015 berdasarkan pantauan hukumonline:
JanuariPeristiwa
5 OJK memanggil sejumlah perusahaan asuransi untuk membahas mengenai kecelakaan pesawat AirAsia QZ8501.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54aa3f1ac699e/soal-musibah-airasia--ojk-akan-panggil-perusahaan-asuransi
7 Firma Hukum Assegaf Hamzah and Partner (AHP) merekrut Guru Besar FH UGM Prof. Denny Indrayana sebagai senior advisor untuk bidang hukum tata negara (HTN) di lawfirm tersebut.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54acb638d02da/firma-hukum-ahp-rekrut-denny-indrayana-jadi-senior-advisor
8 Menteri Keuangan menetapkan aturan tentang pengalokasian transfer ke daerah dan dana desa .
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54ae654492113/menkeu-tetapkan-aturan-pengalokasian-transfer-ke-daerah-dan-dana-desa
BPK mengultimatum BUMN. Setiap perusahaan pelat merah yang diaudit BPK dan menghasilkan rekomendasi diharuskan menindaklanjutinya.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54ae90aedcdd4/bpk-ultimatum-bumn
12 Kemenhub menemukan 61 pelanggaran izin yang dilakukan oleh lima maskapai penerbangan.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54b2f3a4b8a9f/ada-maladministrasi-dalam-penerbangan
13 Calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54b4e7d9502f2/budi-gunawan-jadi-tersangka-kpk
14 Tak lama setelah KPK menetapkan Komjen Pol Budi Gunanawan sebagai tersangka, muncul sejumlah foto mesra mirip Ketua KPK Abraham Samad dengan wanita.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54b5d19466145/beredar-foto-mesra-mirip-ketua-kpk-dengan-putri-indonesia
15 Meski berstatus tersangka, sidang paripurna DPR setuju Budi Gunawan jadi Kapolri.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54b76c1ec2457/paripurna-dpr-restui-budi-gunawan-jadi-kapolri
17 Terpidana mati, Namaona Denis mengajukan gugatan Perbuatan Melawan Hukum (PMH) terhadap Ketua, Wakil Ketua dan Panitera PN Tangerang, serta Ketua Mahkamah Agung.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54b9a49a12b4a/terpidana-mati-ajukan-pmh-terhadap-hakim
19 Nama-nama yang akan ‘memburu’ kursi Ketua Umum DPN PERADI beredar di kalangan advokat.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54bc4c684ce78/bursa-calon-ketua-umum-peradi-mulai-beredar
Brasil dan Belanda menarik duta besarnya di Indonesia karena eksekusi mati terpidana mati warga dua negara itu.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54bc79e607f46/brasil-dan-belanda-tarik-dubes--hikmahanto--indonesia-tak-perlu-khawatir
Sepuluh fraksi di DPR sepakat menyetujui Perppu Pilkada dan Pemda menjadi UU.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54bd04d4bc620/sepuluh-fraksi-sepakat-perppu-pilkada-dan-pemda-jadi-uu
20 Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Jilid IV akhirnya terbentuk. Presiden Jokowi telah memilih sembilan nama yang sebagian besar dari kalangan partai politik.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54be25a84ee17/tiada-ahli-hukum--formasi-wantimpres-dikritik
Polri mengajukan permohonan praperadilan kepada KPK terkait penetapan status tersangka Komjen Pol Budi Gunawan (BG).
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54be7318a4a20/polri-juga-ajukan-praperadilan-penetapan-bg-sebagai-tersangka-kpk
21 Menteri Ketenagakerjaan menerbitkan Permenaker No. 2 Tahun 2015 tentang Perlindungan PRT.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54bef36d5a917/menaker-terbitkan-peraturan-perlindungan-prt
Aturan larangan bersepeda motor yang melewati Jalan MH Thamrin hingga Medan Merdeka Barat Jakarta dipersoalkan sejumlah warga.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54bf1a623242a/akhirnya--pergub-larangan-bermotor-dibawa-ke-ma
23 Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto ditetapkan tersangka oleh Mabes Polri.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54c1b15324079/bambang-widjojanto-dikabarkan-ditangkap-bareskrim-polri
25 Setelah Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto, Adnan Pandu Praja juga dilaporkan ke Mabes Polri.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54c51e4629fd3/satu-lagi-pimpinan-kpk-dilaporkan-ke-polisi
30 Pakar HTN Yusril Ihza Mahendra dihukum membayar lebih dari Rp1 miliar karena melakukan wanprestasi dan perbuatan melawan hukum.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54cbb3c709735/wanprestasi--yusril-ihza-dihukum-bayar-rp1-miliar

FebruariPeristiwa
2 Pemerintah mengkaji pengenaan pajak pertambahan nilai (PPn) untuk bisnis berbasis internet (e-commerce).
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54cf4cd7a28b5/pemerintah-wacanakan-bisnis-internet-dan-sewa-hunian-kena-pajak
Mantan Ketua Komisi VII DPR Sutan Bhatoegana ditahan KPK.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54cfa63967921/sutan-bhatoegana-ditahan-di-rutan-salemba
3 Penyidik Bareskrim Mabes Polri menerbitkan Sprindik dengan terlapor Ketua KPK Abraham Samad.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d06c702eab0/polri-terbitkan-sprindik-kasus-abraham-samad--kpk-minta-presiden-turun-tangan
4 Komite Aksi Solidaritas Untuk Munir (KASUM) mendaftarkan gugatan pembatalan pembebasan bersyarat Pollycarpus di PTUN.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d1c68a9d5b4/kasum-daftarkan-gugatan-pembebasan-bersyarat-pollycarpus-ke-ptun
Kementerian ESDM memperpanjang batas waktu rekonsiliasi izin usaha pertambangan (IUP).
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d20b9308868/pemerintah-perpanjang-batas-waktu-rekonsiliasi-izin-tambang
5 Di tengah keributan KPK dan Polri, Denny Indrayana dilaporkan ke polisi.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d2d303cdd61/dilaporkan-ke-polisi--denny-indrayana-merasa-terhormat
MK menyatakan tidak menerima permohonan uji formil UU Advokat yang diajukan sejumlah advokat.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d39012e841a/pengujian-uu-advokat-kandas
6 Kompolnas mulai menjaring nama baru calon Kapolri
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d49250d815d/kompolnas-mulai-proses-calon-kapolri
9 Kemenkeu mengancam memblokir rekening para penunggak pajak sebagai salah satu strategi penegakan hukum di bidang perpajakan di Indonesia.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d8705c51728/waspada-nunggak-pajak--rekening-bakal-diblokir
Revisi UU KPK masuk Prolegnas 2015-2019.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54d8a81a943dd/ruu-kpk-dan-ruu-pemberantasan-tipikor-masuk-prolegnas-2015-2019
10 Setelah pimpinan KPK dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri, mantan pimpinan KPK Chandra M Hamzah juga dilaporkan ke polisi.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54da29486fc65/mantan-pimpinan-kpk-pun-dilaporkan-ke-polisi
13 Para Caketum PERADI mulai berkampanye memanfaatkan media sosial.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54ddcc56ca689/caketum-peradi-kampanye-via-facebook
14 HKHPM menyusun pedoman atau Standard Operating Procedure (SOP) standar mutu para advokat di bidang pasar modal.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54dec6fe8d60c/hkhpm-susun-sop-standar-mutu-lawyer
16 Hakim Sarpin memutuskan mengabulkan sebagian permohonan Budi Gunawan.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e16ff295bd2/praperadilan-budi-gunawan-dikabulkan-sebagian
17 Ketua KPK Abraham Samad ditetapkan Bareskrim sebagai tersangka.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e323d8a607d/abraham-samad-tersangka--kinerja-kpk-dikhawatirkan-terganggu
18 Presiden Jokowi batal melantik Budi Gunawan sebagai Kapolri. Jokowi justru menunjuk Badrodin Haiti sebagai Cakapolri.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e4494bee2e0/batal-lantik-budi-gunawan--jokowi-ajukan-badrodin-haiti
Jokowi menyiapkan Perppu terkait pengangkatan Pimpinan KPK sementara.  
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e48596b109a/untuk-pergantian-pimpinan-kpk--jokowi-siapkan-keppres-dan-perppu
MK membatalkan UU tentang Sumber Daya Air.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e4bd8e5dc0a/mk-batalkan-uu-sumber-daya-air
20 Setelah memutus perkara praperadilan Budi Gunawan, hakim Sarpin Rizaldi dadukan ke Bawas MA.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54e702e43ac09/hakim-sarpin-diadukan-ke-bawas-ma
27 Gubernur Provinsi Jawa Barat dan WaliKota Bekasi digugat karena jalan rusak.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54f033c0d9538/warga-tewas-lantaran-jalan-rusak--pemprov-jabar-dan-pemkot-bekasi-digugat
27 Advokat senior Yan Apul Girsang tutup usia setelah mengalami koma beberapa hari.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54f068913e328/advokat-senior-yan-apul-girsang-meninggal-dunia

MaretPeristiwa
4 Kisruh Partai Golkar akhirnya diselesaikan di Mahkamah Partai.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54f5eebea38e4/putusan-mahkamah-partai-golkar-diwarnai-idissenting-opinion-i
5 Australia menawarkan pertukaran tahanan kepada Pemerintah Indonesia untuk bisa membebaskan dua warganya yang menjadi terpidana mati kasus peredaran narkoba skala besar di Bali.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54f8319b049b6/tawaran-pertukaran-tahanan-australia-dinilai-janggal
6 PSHK, IJSL, dan Hukumonline menggagas acara debat Caketum PERADI.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54f9453cd1308/pshk--ijsl--dan-hukumonline-kolaborasi-gelar-debat-caketum-peradi
Anas Urbaningrum memutuskan untuk mengajukan kasasi atas putusan banding Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54fa3ebfaea7a/anas-urbaningrum-ajukan-kasasi
11 PT. Bank Permata Tbk. Cabang Panglima Polim digugat nasabahnya, yang mengaku kehilangan uang sebesar RP245 juta dari tabungan.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt54ffe2e17486b/uang-di-tabungan-hilang--nasabah-gugat-bank-permata
12 Sejumlah pekerja di Bekasi mengajukan judicial review UU MA.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt550179a8b579d/sidang-hum-tertutup--buruh-gugat-uu-ma
13 Serikat buruh menolak rencana kenaikan iuran BPJS Kesehatan.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5502d9ca35411/buruh-tolak-rencana-kenaikan-iuran-bpjs-kesehatan
16 Rencana Menkumham merevisi PP No.99 Tahun 2012 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah No.32 Tahun 1999 tentang Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga Binaan Pemasyarakatan menuai kontra di tengah masyarakat.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5506bc7d9e4fc/pro-kontra-revisi-aturan-pemberian-remisi-terhadap-koruptor
18 Kabar money politics mewarnai proses pemilihan Caketum PERADI.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt55096cc07985b/para-kandidat-akui-imoney-politics-i-muncul-jelang-munas-peradi
19 Perancang atau desainer ternama asal Perancis, melayangkan gugatan pembatalan merek.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt550fc0180b505/desainer-perancis-menggugat-ke-pengadilan-niaga-indonesia
24 Denny Indrayana resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim dalam kasus dugaan korupsi program pembayaran paspor secara elektronik.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5511901f11e8f/denny-indrayana-resmi-berstatus-tersangka-kasus-payment-gateway
25 Distributor Kasur Kesehatan dari Jepang, mengajukan gugatan perbuatan melawan hukum terhadap Ditjen HKI Kemenkumham.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5511f15bb56ba/dinilai-kriminalisasi--dirjen-hki-digugat-distributor-kasur-kesehatan
26 Munas PERADI 2015 di Makassar diwarnai kericuhan.
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt5513f46013f30/munas-peradi-2015-diwarnai-insiden-kericuhan
30 Pemerintah mewajibkan letter of credit (L/C) untuk ekspor sumber daya alam utama, yakni tambang mineral, batubara, migas, dan minyak sawit mentah (CPO).
http://www.hukumonline.com/berita/baca/lt551922b4d490b/pemerintah-berencana-wajibkan-l-c-bagi-sektor-energi
Tags:

Berita Terkait