Humphrey Ragukan Legitimasi Dewan Kehormatan Ad Hoc Peradi
Berita

Humphrey Ragukan Legitimasi Dewan Kehormatan Ad Hoc Peradi

Keluarga Mulyana W. Kusumah berniat mengadukan Goenawan Oetomo, pengacara dari Susongko Suharjo, ke Dewan Kehormatan Organisasi Advokat atas dugaan pelanggaran kode etik advokat. Sementara, Dewan Kehormatan Sementara Peradi di DKI Jakarta sedang mengalami krisis legitimasi.

Amr
Bacaan 2 Menit

 

Namun, dia menegaskan b akan melayangkan pengaduan itu ke Dewan Kehormatan Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi)

 

Dari penelusuran hukumonline, diketahui bahwa Goenawan adalah salah satu anggota Asosiasi Advokat Indonesia (AAI) cabang DKI Jakarta. Ketua DPC AAI DKI Humphrey Djemat mengatakan tidak tahu persis mengenai keanggotaan Goenawan di organisasinya. Dia harus mengecek terlebih dahulu mengingat jumlah anggota AAI di DKI mencapai 2000 orang.

 

Masih eksis

Sedangkan soal penanganan pengaduan dugaan pelanggaran etik oleh advokat, menurut Humphrey, saat ini prosesnya masih tidak jelas. Humphrey berpendapat pengaduan-pengaduan seperti itu tidak serta-merta menjadi wewenang dari Dewan Kehormatan Sementara yang telah dibentuk pengurus Peradi untuk wilayah DKI Jakarta. Karena di sisi lain, tegasnya, Dewan Kehormatan AAI Jakarta masih eksis.

 

Ini mesti ada kejelasan dulu karena nanti banyak laporan-laporan yang akhirnya tidak tertangani dengan jelas. Terus terang, ini jadi masalah sekarang. Kepada forum yang mana proses itu akan dilakukan itu tidak ada kejelasan. Saya merasa Dewan Kehormatan AAI Jakarta masih eksis, papar Humphrey saat dihubungi hukumonline (30/5).

 

Humphrey menolak bila Dewan Kehormatan AAI DKI dinyatakan bubar begitu saja pasca dibentuknya Dewan Kehormatan sementara Peradi untuk wilayah DKI. Pasalnya, dia berpendapat Dewan Kehormatan AAI Jakarta dipilih pada waktu pemilihan pengurus DPC-nya melalui satu proses yang demokratis dan diketahui segenap anggota.

 

Apa legitimasi dari (Dewan Kehormatan) Peradi di Jakarta ini? Bagaimana dewan kehormatan di delapan organisasi yang lain? Ini saya anggap jadi satu kekacauan akhirnya, tukas Humphrey.

 

Sebaiknya dibubarkan

Sementara itu, salah seorang anggota Dewan Kehormatan Sementara Peradi Alex R. Wangge menyatakan bahwa organ yang dibentuk Peradi tersebut berwenang memeriksa semua laporan dugaan pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh advokat di wilayah Jakarta.

Halaman Selanjutnya:
Tags: